Membuat Foto Wedding ( Menggabungkan 2 gambar)



Dengan komputer seadanya yang Lemot dan koneksi internet yang lemot juga..saya bikin tutorial ini
 :( . Terus terang biasanya saya buat tutorial itu di kantor ( Luar jam kerja Tentunya ) dengan komputer yang cepetnya lumayan mantep.. makanya saya males bikin tutorial kalo dirumah.. abis lemot sih.. :D .. Loh kok malah curhat ? *!^$!^!^(

Tutorial ini by request yang diminta seorang temen (pengunjung web ilmuphotoshop.com ini juga). Gambar yang dikirim :
Gambar Pertamax :
wedding1
Gambar kedua :
wedding2
hasilnya mau kayak gini :
wedding10
Cara buat nya :
buka kedua gambar yang masih mentah di atas ..
Kita edit gambar pengantennya :
Seleksi yang warna putih nya dengan Magic wand Tool
kan ada seleksi yang masuk ke dalem tuh.. kita seleksi ulang dalem nya ( yang kena seleksi ) dengan  direct selection tool. sambil menekan tombol ALT.. sekarang tampilannya seperti ini :
wedding3
Klik Select > Feather untuk memperhalus seleksi.
wedding4
lalu klik Select > inverse sehingga sekarang yang terseleksi adalah gambar orang nya.
Kita drag (tarik sambil menekan mouse) gambar orang ke gambar bunga..
wedding5
Nanti hasilnya gini :
wedding6
Sekarang atur deh foto nya.. lalu klik kanan Blending OPTION layer 1 atau layer gambar orang , lalu setting seperti ini:
wedding7
Sekarang Klik Eraser tool lalu Klik kanan di layar gambar maka keluar
wedding8
Hardness nya yang gede yaa , sekitar 300 -600 an.
Hapus bagian bawah dan samping layer 1
wedding9
Hasilnya :
wedding10
Selamat Mencobaa…
Fiuuuhhh…

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Komposisi Gambar Sederhana untuk Membuat Karya Digital di Photoshop in photoshop



Pada tutorial
 Adobe Photoshop kali ini, kita akan mencoba mengkomposisikan beberapa gambar dan kombinasi beberapa efek yang tepat. Karya digital yang kita buat kali ini tidak membutuhkan banyak gambar dan hanya melalui beberapa langkah-langkah yang sederhana. Tujuannya adalah untuk memaksimalkan gambar yang sedikit dan menjadikannya artwork yang menarik.




Ya! tidak semua karya digital harus berisi banyak gambar dan brushes, karya digital minim gambar juga akan terlihat menarik jika dikomposisikan dan dikombinasikan dengan efek-efek photoshop yang tepat. Lets get started!


STEP 1 : Background & Efek Garis Lingkaran

Pertama-tama, kita butuh sebuah gamabar bintang untuk dijadikan background. Gambar bintang-bintang pada tutorial photoshop kali ini dapat anda download disini.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Sekarang kita masuk sebentar ke Adobe Illustrator. Di Illustrator, kita akan membuat efek garis lingkaran. Caranya mudah, cukup buat dua buah ellipse (lingkaran) menggunakan Ellipse Tool (L), sebuah lingkaran kecil dan satu lingkaran besar (lihat gambar dibawah). Jika sudah, pada menu bar pilih Object > Blend > Blend Option, maka akan terbuka sebuah pop window untuk mengatur settingan efek blend. Pada bagian spacing pilih Specified Step dan atur jumlahnya menjadi 40 seperti pada gambar dibawah. Jika sudah, klik tombol Ok.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Sekarang seleksi kedua lingkaran tersebut, lalu pada menu bar pilih Object > Blend > Make (Alt+Ctrl+B), maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Ganti warna outline dari garis-garis lingkaran tadi menjadi putih, lalu Copy (Ctrl+C). Kembali ke Photoshop, Tekan Ctrl+V untuk paste lingkaran tadi ke dokumen Photoshop. Atur posisi dari garis-garis lingkaran menggunakan Transform Tool (Ctrl+T) seperti gambar dibawah ini.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Ubah blending mode dari layer garis lingkaran (Vector smart object) menjadi Overlay.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Pastikan Layer "Vector smart object terseleksi", kemudian klik pada ikon Add Layer Mask dibagian bawah layer palette, maka akan muncul sebuah thumbnail berwarna putih pada layer vector smart object. Klik thumbnail tersebut, lalu gunakan gradient tool (G) untuk membuat gradasi radial dari putih ke hitam. Kamu bisa mengatur warna Gradient tool di Gradient Editor pada Control Palette di bagian atas area kerja photoshop. Jika sudah, drag gradient tool tepat dari tengah area kerja ke arah pinggir (lihat gambar dibawah). Hasilnya, efek garis-garis lingkaran hanya tersisa dibagian tengah dan hilang dibagian pinggir.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop
Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

STEP 2 : Memasukkan dan Mengatur Settingan Objek Utama

Kita sekarang menambahkan objek utama berupa gambar seorang gadis yang sedang bermain biola. Gambar gadis biola ini bisa anda temukan disini. Cropping gambar gadis tersebut menggunakan Pen Tool (T), buat yang belum tau caranya cropping menggunakan Pen Tool, bisa dilihat di tutorial ini : Menghapus Background di Photoshop. Ubah nama Layer gadis menjadi "biola".

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Berikan Adjustmen level hanya pada layer "biola", caranya : tekan dan tahan tombol Alt di keyboard, kemudian klik pada ikon Create new fill or adjustment layer dibagian bawah layer palette lalu pilih Level. Ingat, Jangan lepaskan tombol Alt sampai kamu sudah memilih Level!. Fungsi tombol Alt disini adalah agar adjustment layer hanya berimbas kepada layer "biola" (layer terpilih). Atur settingan Level seperti gambar dibawah ini, perhatikan perubahannya pada objek si gadis.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Menggunakan cara yang sama (Tahan dan tekan tombol Alt), tambahkan Adjustment Exprosurekepada layer "biola" dan perbesar nilai pada Gamma seperti gambar dibawah ini.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

STEP 3 : Pendaran Bintang diatas Biola

Kita akan membuat pendaran bintang diatas biola, caranya cukup mudah! Ambil seleksi bentuk dari layer "Biola" dengan menekan tombol Ctrl lalu klik pada thumbnail gambar layer "biola".

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Masih dalam keadaan seleksi aktif, klik pada layer "bintang" agar layer bintang aktif lalu tekan Ctrl+J di keyboard, maka akan ada sebuah layer baru diatas layer "bintang" hasil duplikasi dari layer "bintang". Dikarenakan seleksi aktif pada saat menduplikasi, maka duplikasi akan terjadi berdasarkan bentuk dari layer "biola".

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Posisikan layer di posisi paling atas dengan cara: klik pada layer hasil duplikasi, lalu tekan tombolCtrl+Shift+] di keyboard.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Ubah blending mode dari layer duplikasi menjadi Color Dodge, dan gunakan Layer Mask untuk menghilangkan pendaran cahaya dibagian wajah dan tubuh. Penggunaan Layer Mask telah di jelaskan pada STEP 1 diatas.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

STEP 4 : Pewarnaan

Pilih Gradient Tool (G) lalu buka gradient editor pada Control Palette dibagian atas area kerja. Pada gradient editor, pilih salah satu gradasi warna seperti gambar dibawah (ungu-hijau-orange). Hapus warna ungu dengan cara drag keluar tanda warna tersebut.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Sekarang warna yang tersisa hanya hijau dan orange. Geser tanda warna hijau ke bagian pinggir seperti gambar dibawah. Jika sudah, klik Ok untuk keluar dari gradient editor.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Buat layer baru lalu drag gradient tool pada layer tersebut seperti contoh gambar dibawah.

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Terakhir, ubah blending mode dari layer baru tersebut menjadi Color dan lihat hasilnya!

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop

Hasil Akhir

Komposisi Gambar Sederhana dalam Membuat Karya Digital di Photoshop


Inti dari tutorial photoshop kali ini adalah menjelaskan cara mengatur komposisi beberapa gambar dengan kombinasi pewarnaan dan penggunaan blending mode. Artinya, dalam membuat sebuah karya digital yang dinamis dan menarik, tidak selalu dibutuhkan banyak gambar dan brushes. Karya digital yang minim gambar juga akan terlihat menarik jika dikomposisikan dan dikombinasikan dengan blending mode yang tepat. Selamat mencoba, semoga bermanfaat! :)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Membuat Kumis & Jenggot dengan Photoshop



Kumis dan jenggot kan tumbuhnya lama banget.. tapi kalo di photoshop cuman 5 menit lho numbuhin jenggot..  Coba deh ..

pertama buka photo yang mau dijenggotin..
 
Setelah itu klik brush tool atau tekan tombol B , lalu klik windows brushes atau tekan F5.
DI Brushes windows setting seperti dibawah :
Master Diameter nya sesuaikan dengan gambar aja.. soalnya, mungkin kamu pake gambar yang resolusi atau ukurannya gede.. maka si master diameternya juga harus gede.. nanti coba2 aja yaa..
Klik shape dinamics di brushes palette , setting seperti dibawah :
diteruskan dengan Scattering , setting seperti dibawah :
Terakhir setting Color dynamics seperti dibawah :
Jangan lupa, sesuaikan warna brushes dengan rambut kepala, supaya bener-bener mirip :
Klik eye drop tool terus klik foreground color klik di rambutnya..  trus klik background color, klik lagi rambut nya..
Setelah beres semua… sekarang buat new layer untuk ngelukis jenggotnya..
Klik brush tool lagi.. lalu lukis jenggot dan kumis pada tempatnya … ya iya lah !
Hasilnya :
Bagus banget nih buat penyamaran… :D cobain yaa..

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Membuat Foto Menjadi Lukisan Minyak



Bookmark and Share

 Tutorial ini mengajarkan Anda bagaimana mengkonversi gambar normal Anda ke lukisanminyak. Buka gambar yang akan dikonversi ke sebuah lukisan cat minyak: -



Tekan control + j untuk menduplikasi layer.
Sekarang, pergi 
filter>stylize>find edges.
  


Sekarang, kita akan mengurangi filter ini agar memiliki efek lukisan minyak yang lebih realistis. Untuk itu, tekan ctrl + shift + f untuk membuka kotak dialog dan terapkanpengaturan ini: -


 
Anda dapat dengan mudah melihat bahwa sebagian besar gambar akan dikonversi keminyak lukisan :)


 

Tekan control + e untuk menggabungkan dua layer. Tekan control + j untuk menduplikasipergeseran layer dan tekan + kontrol + u untuk desaturate : -



Sekarang, ubah blending mode untuk Multiply. Gambar sekarang dikonversi menjadilukisan cat minyak, tapi masih tidak memiliki kontras. Kita akan menggunakan 
levels untukmeningkatkan kontras lukisan minyak kita pada langkah berikutnya: -

 

Sekali lagi tekan control + e untuk menggabungkan layer. Tekan control + l untukmembuka kotak dialog dan terapkan tingkat pengaturan ini: -


 
Anda sekarang memiliki lukisan minyakgambar Anda :)


 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS